Menghindari membeli makanan di luar rumah. Saat musim hujan, sebisa mungkin mengurangi frekuensi membeli makanan di luar rumah seperti membeli makanan dan minuman di toko-toko pinggir jalan, yang mungkin sangat menggiurkan saat musim hujan, namun dapat menjadi sarang bakteri (terutama jenis water-borne diseases) yang akan merugikan kita.

Mencoba mengonsumsi sayuran dengan rasa pahit. Ternyata, sayuran dengan rasa pahit memiliki berbagai macam senyawa fitokimia yang memberikan banyak manfaat bagi tubuh kita. Beberapa makanan yang dapat kita pilih misalnya pare, kale, brokoli, bahkan kulit jeruk yang dapat kita campurkan pada minuman atau olahan makanan.

Hindari genangan air. Air yang menggenang merupakan sumber bakteri dan infeksi. Oleh sebab itu, sebisa mungkin hindarilah area-area dengan genangan air dan jika terpaksa, cucilah dengan bersih bagian tubuh kita yang mengalami kontak dengan genangan air.

Menjaga lingkungan kita agar bebas nyamuk. Air yang menggenang merupakan tempat yang tepat bagi nyamuk untuk berkembang biak. Oleh karena itu, jagalah lingkungan kita agar tetap bersih dan tidak terdapat genangan air. Selalu periksa bagian sudut ruangan, pot bungan, dan tempat-tempat yang potensial untuk tergenang.

Menjaga kebersihan diri. Kuman berkembang biak lebih cepat saat musim hujan. Oleh karena itu, pastikan kita menjaga personal hygiene misalnya dengan mencuci tangan dan kaki setelah berpergian dan memastikan tangan kita bersih sebelum makan.

Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started